Wednesday, September 01, 2010

Aku akan seperti Udin

Ada dalam salah satu scene Para Pencari Tuhan, dialog antara udin hansip dan Bang Jack di Musholla

Bang jack : napa si din lu ngotot beli motor daripada naik haji sama sahabatmu asrul?
Udin : Bang, aku ini orang bodoh yang taunya cari duit, bukan ahli cari pahala.. mungkin nanti bang...

Klo saja saya diposisi udin,saya akan seperti dia. mengapa?
  1. Kondisi untuk naik haji bukan kondisi yang harus, apa kita tinggalin anak istri kita ga makan ketika haji?
  2. Haji adalah rukun yang terakhir dan dengan catatan mampu; kata terakhir adalah jika kita 4 rukun sebelumnya telah 'sanggup' melakukannya ( sahadat,sholat,puasa dan zakat ); kata mampu adalah bukan semata-mata kita punya biaya PP Haji, tapi kita telah menafkahi keluarga dan saudara disekitar kita dengan baik.
Bukan saya nulis ini saya tidak akan Naik Haji jika ada kesempatan,  Insya Allah jika kondisi dan hati sudah siap, Siapa saja pasti akan berangkat ke Mekkah... karena Haji itu karena Allah bukan untuk titel atau Pamer..